Sholat adalah momen terindah seorang hamba bertemu dengan Rabb-nya. Tapi tahukah kita? Keindahan itu tidak berakhir dengan salam terakhir. Justru, selepas sholat adalah saat-saat penuh keberkahan, di mana langit terbuka dan pintu-pintu rahmat terbentang luas.
Rasulullah ﷺ tidak langsung beranjak setelah sholat. Beliau duduk sejenak, berdzikir, memohon ampun, dan memuji Allah. Dalam riwayat disebutkan, dzikir dan doa selepas sholat memiliki keutamaan besar penghapus dosa, penenang hati, dan bukti cinta kita kepada Allah.
Namun, hari ini kita sering tergesa-gesa. Baru salam, langsung berdiri, langsung pergi. Padahal, berdiam diri sejenak selepas sholat adalah bentuk adab dan khusyuk. Ia melatih hati untuk tidak terburu-buru meninggalkan pertemuan dengan Sang Pencipta.
Yuk, mulai sekarang, jangan langsung bangkit setelah salam.
Karena terkadang, hidayah besar datang bukan saat berdiri, tapi saat kita duduk diam, merenung, dan menyebut nama-Nya.
Sumber Gambar: oganilirmengaji